IMPRESIF.COM – Berikut link nonton live streaming China vs Timnas Indonesia di laga Grup C putaran tiga kualifikasi Piala Dunia 2026 yang tayang di tv swasta nasional.
Timnas Indonesia akan menghadapi tuan rumah China di Stadion Qingdao Youth Football, Provinsi Shandong, pada Selasa 15 Oktober 2024 malam.
Menghadapi China, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong kemungkinan akan melakukan sejumlah perubahan dalam komposisi 11 pemain pertama atau starting XI.
Rizky Ridho yang bermain baik saat menghadapi Bahrain, berpeluang dimainkan sejak awal berduet dengan Jay Idzes dan Mees Hilgers dalam skema tiga bek tengah.
BACA JUGA: Hasil dan Skor Bahrain vs Indonesia: Kemenangan di Depan Mata Garuda Sirna gara-gara Wasit
Sedangkan Thom Haye kemungkinan akan kembali jadi motor permainan Timnas Indonesia di lini tengah, setelah penampilannya di laga kontra Bahrain juga terbilang baik.
Sementara dua pemain yang tampil sebagai starter di laga kontra Bahrain, Jordi Amat dan Sandy Walsh dilaporkan mengalami cedera.
“Selain Jordi Amat dan Sandy Walsh yang mengalami cedera ringan, semuanya baik-baik saja,” ujar Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.
Pencetak gol Timnas Indonesia ke gawang Bahrwain, Rafael Struick dan Ragnar Oratmangoen kemungkinan kembali jadi pilihan pertama di lini depan.
BACA JUGA: Dipastikan Dicoret dari DSP Persib, Marc Klok Langsung Curhat
Info Live Streaming China vs Timnas Indonesia
Pertandingan China vs Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan disiarkan langsung RCTI pada Selasa 15 Oktober 2024, pukul 19.00 WIB.
Laga China vs Timas Indonesia sendiri akan dipimpin wasit asal Uni Emirat Arab (UEA), Omar Al Ali.
Selain tayang di RCTI, duel Timnas Indonesia vs China, juga bisa disaksikan secara live streaming di RCTI+ dan Vision+.
Link Streaming China vs Timnas Indonesia, klik di sini, RCTI+, Vision+.
Prediksi Susunan Pemain China vs Timnas Indonesia
China XI: Wang Dalei (kiper); Jiang Guangtai, Li Lei, Hu Hetao, Jiang Shenglong; Wang Shangyuan, Li Yuanyi, Wei Shihao; Fei Nanduo, Xie Wenneng, Zhang Yuning.