IMPRESIF.COM – Berikut update rekap transfer pemain Persebaya Surabaya pada paruh musim kompetisi Super League 2025/26.
Bajul Ijo, julukan Persebaya, telah menggaet empat pemain baru yang semuanya merupakan pemain asing di bursa transfer paruh musim.
Keempat pemain baru yang didatangkan Persebaya, tiga di antaranya berasal dari Brasil yakni Bruno Paraiba, Gustavo Fernandes dan Jefferson Silva.
Sedangkan satu lagi adalah gelandang serang asal Portugal, Pedro Matos yang dipinjam Persebaya dari Semen Padang.
Kedatangan para pemain asing baru tersebut, tentu membuat beberapa pemain asing lama harus dilepas Persebaya.
BACA JUGA: Siapa Pemain Baru Persib Berikutnya setelah Kurzawa dan Dion Markx? Ini Jawaban Bojan Hodak
Tiga pemain asing yang telah dilepas Persebaya adalah Dime Dimov (Makedonia), Diego Mauricio (Brasil) dan Dejan Tumbas (Serbia).
Sedangkan pemain lokal yang dilepas Persebaya adalah Rizky Dwi, Kadek Raditya dan penjaga gawang Rendy Oscario.
Persebaya sendiri sejak ditangani pelatih asal Portugal, Bernardo Tavares, menunjukkan peningkatan performa dan hasil.
Pada laga pekan ke-18 kompetisi Super League 2025/26, Persebaya sukses meraih kemenangan telak 0-3 di kandang PSIM Jogja.
Berikut rekap transfer pemain Persebaya hingga Senin, 26 Januari 2026:
Masuk: Bruno Paraiba (Cheonan City), Jefferson Silva (Operario Ferroviario EC), Gustavo Fernandes (Penafiel), Pedro Matos (dipinjam dari Semen Padang)
Keluar: Diego Mauricio (tanpa klub), Dejan Tumbas (tanpa klub), Dime Dimov (tanpa klub), Rizky Dwi (ke Garudayaksa FC), Kadek Raditya (ke Persis Solo), Rendy Oscario (ke Semen Padang).***

